alorpos.com__“KITA tidak bisa sangkali, bahwa hari ini kita masih membutuhkan dukungan dari pemerintah. Dan terima kasih kepada pemerintah pusat, yang terus memberikan dukungan kepada Untrib Kalabahi. Tetapi memang yang jadi soal, karena orang Alor tidak ada di Senayan (Gedung DPR RI). Mohon maaf, ini saya bukan mau masuk politik, tetapi memang karena orang Alor tidak ada di Senayan”.
Demikian salah satu penegasan dalam pidato yang dikemukakan Rektor Universitas Tribuana (Untrib) Kalabahi, Alvonso F.Gorang,S.Sos.,M.M., pada Rapat Senat Terbuka Luar Biasa dalam rangka Dies Natalis XVI dan Wisuda Sarjana Angkatan XII Untrib Kalabahi Tahun Akademik 2022/2023, Selasa (1/8/2023) di Aula Pola Tribuana Kalabahi.
Menariknya, Alvons, putra salah satu mantan Ketua DPRD Kabupaten Alor, alm.Constantin Gorang ini berterima kasih kepada Anggota DPR RI, Dr.Andreas Hugo Pareira, yang menurutnya telah banyak membantu Untrib Kalabahi, sehingga dia menekankan agar mahasiswa penerima beasiswa mengingat jasa Andreas yang dinilainya sebagai orang baik.
“Beliau (Andreas Hugo Parera) orang baik, karena sudah belasan bahkan 20-an milyar rupiah yang beliau alokasikan untuk (beasiswa) anak-anak kita,”tandas Alvons.
Dia juga berpesan bahwa karena anggaran Pemerintah Daerah Kabupaten Alor maupun Provinsi NTT itu terbatas, maka pihaknya sangat-sangat membutuhkan dukungan pemerintah pusat.

“Oleh karena itu, mohon maaf, saya sadari bahwa dukungan kepada Untrib Kalabahi, datang juga dari lembaga-lembaga politik, datang juga dari orang-orang yang berpolitik. Karena itu saya merasa penting, bahwa kita orang Alor harus punya wakil (Anggota DPR RI) di Senayan. Mari kita lihat, siapa orang Alor yang terbaik. Saat ini ada empat, lima orang Alor yang sedang mempersiapkan diri untuk maju sebagai Calon Anggota DPR RI. Ada pa Yeri Bantara dari PKB, ada pa Gabriel Beri Bina dari Partai Gerindra, dan ada beberapa yang lain. Mari kita memberikan dukungan kepada orang-orang muda potensial ini, karena kita sangat berharap agar kita punya wakil di DPR RI. Karena, mohon maaf, kami rasakan sekali kesulitan untuk mendapatkan dukungan-dukungan dari luar,”tegas Alvons.
Alvons juga berterima kasih kepada Melkias Mekeng, Anggota DPR RI asal Sika/Flores yang pernah memberikan dukungan kepada Untrib Kalabahi. Tetapi Alvons berharap agar dari 150.000-an suara pemilih di Kabupaten Alor, mungkin ada sebagian mendukung orang lain, tetapi sekitar 100.000 suara yang harus mendukung putra daerah Kabupaten Alor sehingga terpilih menjadi Anggota DPR RI.
Sementara itu, untuk DPRD Kprovinsi NTT, Alvons berharap agar mantan Bupati Alor, Ir.Ansgerius Takalapeta juga maju lagi sebagai Calon Anggota DPRD NTT agar Untrib Kalabahi bisa mendapat anggaran lagi dari Pemerintah Provinsi NTT.
“Mungkin karena bapa Ans (Ansgerius Takalapeta) tidak Anggota DPRD NTT lagi sehingga kami tidak dapat dana lagi dari provinsi. Jadi kalau bapak maju lagi baiklah supaya provinsi juga bantu kami lagi. Ini hal yang tidak bisa saya sangkali, bahwa kita membutuhkan dukungan-dukungan politik untuk pengembangan kampus,”tandas Alvons.
Di akhir pidatonya, Alvons menyampaikan selamat dan sukses kepada para wisudawan.
“Saya atas nama seluruh Civitas Akademika Untrib Kalabahi, menyampaikan selamat dan sukses kepada 324 adik-adik yang akan diwisudah pada hari ini. Kami percaya dan berdoa, bahwa masa depan sungguh ada, dan harapan tidak akan hilang. Tuhan telah menyediakan yang terbaik untuk sudara-saudara sekalian,”pungkas Alvons disambut aplaus hadirin.

Kepada para wisudawan, Alvons mengemukakan bahwa masih ada sekitar 8000 hekatre lahan potensial di daerah ini untuk mengembangkan jambu mente. Masih ada sekitar 800-an hektare pantai yang bisa dijadikan pengembangan rumput laut. Jika 800-an ha itu diurus dengan baik, ujar Alvons, sebenarnya ada triliunan rupiah yang bisa kita hasilkan.
“Adik-adik jangan berpikir bahwa karena kalian sarjana sehingga harus menjadi pegawai negeri. Hari ini kesempatan untuk menjadi pegawai negeri tersedia, tetapi tidak banyak. Saya katakan di awal tadi, diantara kita, mungkin ada yang mendapat kesempatan (menjadi PNS), tetapi di sekitar kita juga ada kesempatan-kesempatan yang memungkinkan untuk bisa melakukan usaha. Telur ayam kita masih datangkan dari Jawa, karena kita belum menghasilkan telur ayam dengan baik di Alor, maka wisudawan masih punya peluang untuk melakukan usaha di bidang ini.
Masih ada lahan kosong warisan orang tua, pesan Alvons, maka wisudawan bisa kembangkan tanaman produktif seperti kakao, mente, kopi, gaharu, vanili dan lain-lain. Menurutnya, para wisudawan tidak boleh pesimis dengan diri sendiri.
“Kesempatan masih tersedia, selama adik-adik punya niat, keinginan dan semangat untuk membangun masa depan, dengan bekal ilmu pengetahuan yang telah suudara-saudara peroleh selama di bangku pendidikan,”tandas Alvons.
Setelah itu acara dilanjutkan dengan Orasi Ilmiah yang disampaikan Dr.Javet Maro. Selanjutnya, acara puncak yakni prosesi wisuda. Sebagaimana Keputusan Rektor Untrib Kalabahi Nomor 24 Tahun 2023 tentang Pengukuhan Lulusan Sarjana, yang dibacakan Kepala Biro Administrasi Akademik dan Kemahasiswaan, John I.Molina,S.Kom.,M.Kom., terdapat 324 wisudawan. Jumlah wisudawan tersebut dari lima fakultas, yakni Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam terdiri dari Program Studi (Prodi) Matematika, Prodi Kimia, Prodi Teknik Informatika. Fakultas Pertanian dan Perikanan: Prodi Teknologi Hasil Pertanian, Prodi Agribisnis dan Prodi Perikanan. Fakultas Hukum: Prodi Ilmu Hukum. Fakultas Ekonomi: Prodi Manajemen. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan: Prodi Pendidikan Theologi, Prodi Pendidikan Bahasa Inggris, Prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar.

Selanjutnya, berdasarkan Keputusan Rektor Untrib Kalabahi Nomor 25 Tahun 2023 Tentang Penetapan Nama-nama Lulusan Terbaik pada masing-masing Program Studi, Wisuda Angkatan XII Untrib Kalabahi Tahun Akademik 2022/2023 yakni: Prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Wise Maret Duka,S.Pd., dengan predikat kelulusan Cumlaude. Prodi Manajemen Heryanto Namang,SM dengan predikat Cumlaude. Prodi Pendidikan Bahasa Inggris, Neli Wiwin Molebila,S.Pd., Prodi Matematika, Mori Fitriana Urdolu,S.Mat., predikat kelulusan Cumlaude. Prodi Ilmu Hukum, Fernando Sailana,S.H., predikat kelulusan Cumlaude. Prodi Kimia, Naema Esim,S.S., predikat kelulusan Pujian. Prodi Teknologi Hasil Pertanian, Erni Dwitermal,S.P.,predikat kelulusan Pujian. Prodi Perikanan, Sri Wahyuni Djamil,S.Pi., dengan predikat kelulusan Pujian. Prodi Pendidikan Theologi, Yoseba P,S.Pd., dengan predikat kelulusan Sangat Memuaskan.
Sekadar diketahui, Rapat Senat Terbuka Luar Biasa dalam rangka Dies Natalis XVI dan Wisuda Sarjana Angkatan XII Universitas Tribuana Kalabahi Tahun Akademik 2022/2023, berlangsung pada Selasa (1/8/2023) di Aula Pola Tribuana Kalabahi ini dihadiri pula Bupati Alor yang diwakili Asisten II Setda Alor, Drs.Dominggus Asadama, Wakil Ketua DPRD Alor, Sulaiman Singhs,SH., Sekretaris Sinode GMIT, Pdt.Yusuf Nakmofa,S.Th., serta sejumlah tokoh dan sesepuh Kabupaten Alor, termasuk Bupati Alor periode 1999-2009, Ir.Ansgerius Takalapeta. (ap/linuskia)